SIAK| METROTEMPO-Dalam rangka menjalankan program pemerintahan Kabupaten Siak, Bupati Siak Alfedri beserta jajarannya mengadakan acara Bujang Kampung di Kampung Temusai, Kecamatan Bungaraya, Kabupaten Siak,Riau, Jumat (29/07/2022).
Diacara Bujang Kampung tersebut, Bupati beserta seluruh dinas pelayanan mengantor di kantor Kampung Temusai untuk melakukan pelayanan publik kepada masyarakat, baik pelayanan Adminstrasi Kependudukan, pelayanan Puskessos, Pelayanan Dokter Spesialis,Pelayanan Info UKM, Pelayanan Kemenag dan PA, Pelayanan Pendidikan, Pelayanan Vaksinasi Covid 19+Booster, Pelayanan Mobil Pustaka Keliling dan lain-lain
Selain melakukan pelayanan publik, Bupati Siak yang diwakili Asisten Adm. Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Siak Fauzi Azni, didampingi Kabag Tapem dan Kerja Sama Setda Kabupaten Siak, Camat Bungaraya, Kasi Kessos, Penghulu Temusai dan penghulu se-Kecamatan Bungaraya didampingi Wahyu Pengawas Pembangunan Kilang Padi melakukan kunjungan ke Kilang Padi UD Siak Subur Sejahtera terbesar di Kabupaten Siak.
Asisten I Fauzi Azni melalui Camat Bungaraya Amin Soimin menjelaskan bahwa, pejabat yang berkunjung kekilang padi bapak Bupati Siak diwakili Asisten Adm. Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Siak didampingi Kabag Tapem dan Kerja Sama Setda Kabupaten Siak, Camat Bungaraya, Kasi Kessos, Penghulu Temusai didampingi Wahyu Pengawas/Mandor Pembangunan RMU/Kilang Padi.
“Kunjungan ke Rice Melling Unit (RMU) Kilang Padi Modern sempena Bujang Kampung di Kampung Temusai, untuk meninjau kesiapan pembangunan kilang padi yang dalam waktu dekat akan dilakukan grand opening oleh Bupati Siak,” ungkapnya.
Amin Soimin juga mengatakan, informasi yang didapatnya dari Wahyudi yang sebagai pengawas/mandor pembangunan kilang padi progres sudah mencapai 95 %, tinggal finalisasi penyelesaian.
” Sekitar satu bulan lagi Kilang Padi UD Siak Subur Sejahtera siap untuk grand opening. Dan kami berharap, dengan adanya RMU kilang padi yang dibangun bisa menjadi solusi untuk menampung dan mengolah produksi padi di Kecamatan Bungaraya khususnya dan Kabupaten Siak umumnya,” harapnya.
” Perusahaan diminta untuk bekerja sama dan berkolaborasi dengan masyarakat petani dan berkontribusi meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat,” imbuhnya.
Penghulu Kampung Temusai, Samsudin mengatakan, dirinya mengharapkan sekali pembangunan kilang padi dikampungnya segera beroprasi, karena mengingat hasil panen padi selama ini selalu dijual keluar daerah.
” Semoga pembangunan kilang padi di kampung ini segera beroprasi agar para petani tidak jauh-jauh lagi untuk menjual hasil pertaniannya keluar daerah. Dengan adanya kilang padi ini, kami berharap dapat membantu meningkatkan Perekonomian masyarakat petani baik dari Bungaraya,Sabak Auh dan petani yang ada di Kabupaten Siak pada umumnya,” harapnya.
” Selain itu tentu, dengan adanya kilang padi ini dapat menyerap tenaga kerja dari warga Kampung Temusai dan dapat membantu untuk kemajuan Kampung Temusai agar lebih baik lagi,”imbuhnya.
Sementara itu, Pengawas Pembangunan Kilang Padi UD Siak Subur Sejahtera, Wahyudi mengungkapkan, dengan terpilihnya Bungaraya dalam penempatan Pembangunan Kilang Padi Siak Subur Sejahtera merupakan atas gelar yg disematkan terhadap Kecamatan Bungaraya, yaitu sebagai Lumbung padi Kabupaten Siak.
“Dengan adanya pembangunan UD Kilang Padi Siak Subur Sejahtera di Kampung Temusai, Kecamatan Bungaraya, Kabupaten Siak yang masih berjalan pengerjaanya, diharapkan dapat memberikan manfaat dan meningkatkan perekenomian masyarakat petani Kecamatan Bungaraya pada kususnya, dan umumnyan pada Kabupaten Siak. Selain itu juga, dengan adanya UD Kilang Padi ini dapat membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat dan kesempatan untuk memanfaatkan lahan yang ada untuk dijadikan sebagai ladang pertanian padi,”harap Wahyu.
Wahyu juga menjelaskan, kapasitas mesin padi yang dibangun ini dapat memproduksi buluhan hingga ratusan ton perhari, untuk itu, perlunya dukungan dan kerjasama pemerintah dan masyarakat untuk mensukseskan pembangunan kilang padi inim
“Berdirinya kilang padi ini merupakan keuntungan bagi masyarakat Kabupaten Siak kususnya Bungaraya, karena kedepannya, Kecamatan Bungaraya sebagai Lumbung Padinya Kabupaten Siak yang telah memiliki Pabrik penggilingan padi sendiri yang bisa dikatakan paling besar di Kabupaten Siak, dan mungkin akan menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Siak khususnya Kecamatan Bungaraya,” harapnya.
“Semoga dengan adanya Kilang Padi Siak Subur Sejahtera memberi manfaat bagi kita semua. Mari kita jadikan Siak sebagai salah satu lumbung padi terbesar di indonesia,” pungkasnya. (Sugianto)